Pages

Senin, 02 April 2012

Tips Menurunkan Berat Badan Pasca Melahirkan



Masalah menurunkan berat badan pasca melahirkan merupakan masalah yang paling banyak di keluhkan oleh wanita, khususnya yang melahirkan secara caesar.

Seperti kita ketahui pasca melahirkan banyak wanita yang sulit untuk mendapatkan berat ideal seperti sebelum mereka melahirkan, masalah ini cukup sering memicu stres pada wanita yang baru selesai melahirkan.

Berat badan naik sekitar 10-20 kg pasca melahirkan. Hasil penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Obesity tahun 2000 menemukan bahwa sebesar 6 persen perempuan memiliki kelebihan berat badan setelah melahirkan anak pertamanya.Hal itu membuat para ibu putar kepala untuk mengembalikan tubuh idealnya dengan tidak melupakan kegiatan utama mereka untuk mengurusi buah hati. Ternyata banyak hal yang bisa menurunkan berat badan para ibu pasca melahirkan, dan kegiatan-kegiatan tersebut berhubungan dengan aktivitas merawat bayi mereka dan tidak terlalu memakan waktu yang khusus, seperti menyusui.
Pertambahan berat badan saat hamil terjadi secara bertahap, maka penurunannya pun harus bertahap sehingga bisa mempertahankan berat badan idealnya dalam jangka waktu panjang.
Dibawah ini beberapa tips untuk menurunkan berat badan pasca melahirkan.


1. Menyusui

Meskipun Banyak rumor beredar mengenai efek menyusui terhadap tubuh perempuan, seperti payudara menjadi kendur atau menimbulkan stretch mark. Tapi rumor tersebut tidaklah benar, karena menyusui adalah cara yang mudah dan sehat untuk menurunkan berat badan.Beberapa penelitian mengungakapkan bahwa aktifitas menyusui bayi bisa membantu ibu untuk menurunkan berat badannya atau fatloss secara bertahap , setidaknya selama 6 bulan setelah kelahiran. Dalam proses ini sejumlah hormon akan dilepaskan ke dalam tubuh, hormon-hormon inilah yg akan membantu rahim untuk mengembalikan tubuh ke bentuk semula seperti sebelum hamil. sebagai informasi ketika menyusui itu berarti sama dengan membakar kalori sebesar 200 hingga 500 kalori perhari. Jumlah kalori yang sama jika anda berenang selama beberapa jam atau naik sepeda selama satu jam.

2. Olahraga

Olahraga termudah yaitu aerobik, jadi kita bisa melakukan gerakan-gerakan yang diperintahkan, masih dilakukan di rumah dan Anda masih bisa menemani bayi Anda. Hal ini bisa dilakukan saat bayi Anda tidur atau diwakut2 senggang. Proses pembakaran kalori ini harus dilakukan secara rutin agar hasil yang diperoleh maksimal , atau anda dapat konsultasikan dengan dokter, olahraga apa yang aman dilakukan dan kapan bisa mulai dilakukan. Ini penting terutama bagi ibu yg melahirkan melalui operasi Caesar dan yang ingin fatloss secara alami. Usahakan cari teman juga yg habis melahirkan dalam berolahraga agar bisa saling memotivasi.

3. Aktivitas Fisik (Bercengkerama Dengan Bayi)

Salah satu cara yang menyenangkan adalah beraktifitas dengan bayi, jalan pagi bersama sang bayi contohnya. Secara tidak langsung ini akan membakar lemak atau fatloss dalam tubuh.

4. Pola Makan yang Sehat

Lebih baik makan 3 kali sehari dengan menu komplit daripada makan satu kali tapi di tambah cemilan yang manis dan kurang menyehatkan misalnya cokelat, snack. Jangan lupa banyak mengkonsumsi air putih. bagi perempuan yang baru melahirkan untuk berpesta makanan padat nutrisi seperti sayuran, daging tanpa lemak dan karbohidrat kompleks yang akan membuatnya merasa kenyang lebih lama.

5. Tidur Cukup

Mungkin Anda tidak bisa tidur penuh selama 8 jam per malam karena harus merawat bayi Anda. Tapi, kurang tidur bisa menghalangi usaha Anda menurunkan berat badan atau fatloss. Saat lelah, tubuh akan melepaskan cortisol serta hormon-hormon stres lainnya yang bisa memicu penambahan berat badan.Selain itu, saat kelelahan, Anda cenderung tidak akan memperhatikan kebutuhan Anda. Anda tidak akan terlalu memperhatikan mana makanan yang sehat. Anda bahkan cenderung memilih makanan yang bisa diolah dan diperoleh dengna mudah. Selain itu, Anda akan semakin malas melakukan aktivitas fisik.


6. Minta bantuan

Jika Anda sedang berusaha menurunkan berat badan atau fatloss, mintalah bantuan dokter dan pakar diet Anda. Pakar diet dan fatloss ini bisa membantu Anda menyusun rencana makan yang membantu Anda menurunkan berat badan secara aman dan efektif. Sedangkan dokter bisa menuntun Anda dalam menentukan jumlah berat badan yang harus diturunkan dan kapan saat yang tepat untuk mulai berolahraga.

Semoga tips diatas mampu membantu para bunda yang ingin menurunkan berat badan pasca melahirkan khususnya yang melahirkan secara caesar.


Sumber : Bidan.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar